EventKarang TarunaPengumuman

WORO-WORO KARNAVAL HUT RI KE-71

Karnaval Kel. Bumiayu memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-71 Th 2016

Karnaval Kelurahan Bumiayu memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-71 tahun 2016

 

BumiAyuTenan – Mengulang kesuksesan Karnaval Kelurahan Bumiayu Tahun 2015 dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekan Republik Indonesia ke 71, maka tahun ini kembali digelar kegiatan serupa untuk memeriahkan HUT Kemerdekaan RI tahun 2016 ini. Kegiatan yang rencananya akan dilaksanakan pada hari Minggu, 28 Agustus 2016 mulai pukul 12.00 WIB ini akan melewati sepanjang jalan poros di Kelurahan Bumiayu, dengan route Start  jalan Rajasa ( Jalan Kembar Bumiayu RW 5), Jln. Kyai Parseh Jaya, Finish di RW 1 (Jalan Kyai Parseh Jaya).

Kegiatan karnaval ini diikuti oleh kelompok masyarakat, lembaga-lembaga kemasyarakatan, Sekolah, Dunia Usaha, RT/ RW dan peserta tetap terkoodinir dan menjadi satu kesatuan sesuai wilayah RT/RW masing-masing.

Logo HUT RI ke-71 tahun 2016

KETENTUAN PELAKSANAAN KARNAVAL KEMERDEKAAN  RI TAHUN 2016

KELURAHAN BUMIAYU, 28 AGUSTUS 2016

 

  1. TEMA KEGIATAN : BEBAS
  1. PESERTA : Peserta Karnaval bisa perorangan kelompok masyarakat, lembaga-lembaga kemasyarakatan, Sekolah dunia Usaha, RT/ RW. Peserta tetap terkoodinir dan menjadi satu kesatuan sesuai wilayah RT/RW.
  1. Truk tidak diperbolehkan untuk ikut karnaval. Tiap RT diperbolehkan mengeluarkan kendaraan / mobil selain truk.
  1. Peserta tidak diperbolehkan membawa dan menyalakan petasan, apabila membawa dan menyalakan petasan dinyatakan DISKUALIFIKASI, kecuali mercon bumbung/bambo.
  1. Pendaftaran Peserta Karnaval langsung di tempat START sekaligus pengambilan no. peserta.
  1. Rute : Start  Jalan Rajasa ( Jalan Kembar Bumiayu RW 5), Jl. Kyai Parseh Jaya,
  2. Finish di RW 1 (Jalan Kyai Parseh Jaya ).
  1. Peserta yang tidak sampai Finish dianggap DISKUALIFIKASI.
  1. Waktu : Seluruh Peserta wajib hadir di lokasi persiapan paling lambat pukul 11.30 WIB tepat, acara pemberangkatan akan dimulai pukul 12.00 WIB.
  1. Acara Karnaval di laksanakan hari MINGGU , 28 AGUSTUS 2016
  1. Kriteria Penilaian :

          a. Kreativitas.

          b. Rapi, tertib.

          c. Unik dan keserasian.

  1. Keamanan dan Ketertiban :
  • Masing-masing anggota kelompok RT/RW peserta karnaval ikut bertanggungjawab atas keamanan dan ketertiban selama kegiatan.
  • Semua peserta karnaval, ikut serta menjaga kebersihan lokasi persiapan maupun rute karnaval dengan tidak membuang sampah sembarangan.
  • Saling menjaga Kekompakan dan kerukunan sesama peserta serta mengutamakan penyelesaian secara kekeluargaan apabila terjadi permasalahan.
  • Menghindari tindak anarkis apabila terjadi permasalahan selama kegiatan karnaval.